Selasa, 01 September 2009

Melihat dari kejauhan namun ikut bahagia


hmm..

akhir-akhir ini tidak tahu mengapa guw merasakan sesuatu hal yang aneh dalam perasaan gue.

dalam hidup ini ga ada seorang pun yang mau melewatkan moment penting dalam hidupnya, tapi bagaimana dengan orang yang baru saja tersadar kalau ia sudah tertinggal jauh di belakang?

Bagaimana ia mendapatkan kepuasan dalam hidupnya, kalau ia sudah melihat banyak peluang melewatinya begitu saja? Apakah ia bisa mendapatkan itu semua? Dan cara apa yang dilakukan untuk mendapatkannya kembali?

Hal yang paling mudah terpikirkan yaitu mengulang waktu saja kembali ke masa di mana semua itu belum terjadi agar kita tidak tertinggal jadwal kereta menuju kebahagiaan tersebut. Tapi apakah waktu benar-benar bisa diputarbalikkan kembali sesuai keinginan kita?

TIDAK, itu jawaban yang mutlak buat semua pertanyaan tadi. Banyak orang termasuk guw sangat ingin mengembalikan waktu yang terbuang percuma dan memperbaikinya dengan hal yang baik sesuai keinginan kita. Tapi bila hanya berpatokan pada itu saja tidak akan menghasilkan apapun. Yang ada hanya jatuh terjerembab dan ga bisa maju ke langkah yang berikutnya.

Mungkin memang sudah terlambat buat semua itu, guw juga ga mau bilang seperti ini sebenarnya.. Layaknya perpisahan yang gak bisa dipungkiri lagi, semua itu harus terjadi.

Melihat orang lain yang kita kenal bahagia dapat membuat kita gembira, walaupun berada di tengah kehampaan yang sedikit terkena cahaya, semua itu tidak akan pernah cukup untuk mencari sebuah kotak pandora dalam ruangan itu. Dan guw selalu saja memaksa kalau guw bsa mencari sebuah kotak kecil yang berwarna hitam itu sendiri, dan pada akhirnya guw sadar kalau semua itu gak mungkin, yang bisa dilakukan adalah terus berusaha dan meminta bantuan orang lain untuk menyalakan lampu penerangan.

Guw tau, banyak banget yang sudah lewat gitu aja, maaf, tapi guw juga ga mau menyerah dengan semua ini. guw ingin memperbaiki, memperbaharui, dan menjadikan itu sebuah kerajinan tangan yang indah walau berasal dari barang bekas sekalipun..

2 komentar: