Kamis, 10 September 2009

Mikrolet Angkot Paling Gaul




Banyak dari kita yang biasanya menggunakan angkot untuk pergi ke tempat tujuan kita. Tapi banyak juga yang lebih menyukai memakai kendaraan pribadi, mengapa?
Karena kendaraan pribadi lebih nyaman dibanding angkot yang penuh sesak dan panas.
Ada satu hal nih yang gue temukan, betapa enaknya naik angkot. Ada seorang teman yang waktu SMA pindah sekolah di luar Jawa, biasanya dia naik angkot untuk bepergian, dan di sana ia gak pernah lagi naik angkot. Akhirnya dia sempat ke Jakarta dan dia pun sangat kangen naik angkot di Jakarta. Kenapa angkot yang panas dan sesak itu bisa membuat orang kangen menaikinya?

Jawabannya ada dijudul post ini, angkot merupakan kendaraan yang muat untuk banyak orang, walaupun sesak tapi banyak yang bisa kita lihat dan rasakan saat naik angkot, bisa dibilang tempat bersosialisasi berjalan. Banyak kejadian lucu, aneh, seru, dan menegangkan terjadi dalam sebuah kendaraan yang sempit tersebut, namun banyak menoreh kenangan-kenangan tersendiri.

Seperti saat gue naik angkot no 29, waktu itu gue dalam perjalanan pulang ke rumah. Tiba-tiba aja tuh angkot melaju dengan sangat kencang tanpa kendali seperti sedang ikut lomba F1. Bayangin aja penumpang yang di dalam sampai tergeser kesana kemari akibat supir yang terobsesi jadi pembalap namun ga kesampean. Banyak ibu-ibu yang sampai marah-marah akibat ulah si supir, namun semua itu tetap saja lucu dan menegangkan. Sempat juga dalam perjalanan di angkot setelah di dalam hanya tinggal 3 orang termasuk gue, seorang ibu meminta angkot untuk berhenti dan tiba-tiba saja seorang ibu yang satunya lagi menyadari kalau ia teman lamanya, si ibu hanya mengingat dari suaranya saja tapi tidak mengingat mukanya walau mereka duduk bersebelahan. Mereka pun akhirnya bertemu setelah sekian lama berpisah. Terlihatkan angkot juga bisa menjadi tempat pertemuan secara tidak disengaja.

Hal yang dialami ibu-ibu tersebutpun pernah guw alami, guw pernah bertemu dengan teman sd gue yang sudah ga pernah ketemu selama 5 tahunan. Saat itu gue memandang dia dengan seksama, dan mukanya memang masih mirip seperti dulu, guw pun bingung menyapanya, dalam hati gue "Beneran temen sd gue ga ya? Kalo salah manggil kan ga enak". Akhirnya gue pun berpisah dari angkot dan ga menyapa sama sekali, dan setelah itu guw pun tau kalau dia bener-bener temen sd guw. Jadi, dia juga ga berani nyapa, walau dia sempat curiga dengan wajah guw yang sedikit berubah, karna ragu dia pun juga tidak jadi menyapa. Hal-hal yang tidak dapat dibayangkanpun bisa terjadi di angkot.

Bner deh, yang namanya pengalaman di angkot ga ada matinya. banyak peristiwa yang patut untuk diingat. Dan juga bisa mengurangi kendaraan pribadi yang menyumbang banyak kemacetan dan polusi saat ini.

Ga salah kan menukar kenyamanan dengan sebuah pengalaman seru di angkot?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar